Peringati HUT RI dan Hari Jadi Kab. Klaten Tahun 2022, Danramil Juwiring Hadiri Rakor bersama Muspika Juwiring

    Peringati HUT RI dan Hari Jadi Kab. Klaten Tahun 2022, Danramil Juwiring Hadiri Rakor bersama Muspika Juwiring
    Danramil 21/Juwiring Kodim 0723/Klaten yang diwakili Serka Wahyono menghadiri Rapat Koordinasi bertempat di Aula Kantor Kec. Juwiring, Kab. Klaten, (6/7/2022)

    Klaten – Dalam rangka persiapan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tanggal 17 Agustus 2022 dan Hari Jadi Kab. Klaten ke-218 Tahun 2022, Danramil 21/Juwiring Kodim 0723/Klaten yang diwakili Serka Wahyono menghadiri Rapat Koordinasi bertempat di Aula Kantor Kec. Juwiring, Kab. Klaten, (6/7/2022)

    Rapat koordinasi ini dihadiri oleh Muspika Juwiring membahas rencana persiapan pelaksanaan lomba-lomba yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. Pada waktu yang telah ditentukan oleh pemerintah bahwa pada tanggal 1-31 Agustus 2022 semua instansi pemerintah, perkantoran dan lingkungan perumahan diwajibkan bersih serta memasang bendera dan umbul-umbul agar peringatan HUT kemerdekaan RI tahun 2022 ini lebih semarak dan meriah.

    Dalam sambutannya, Camat Juwiring Herlambang Jaka Santosa, SE., M. Si, menyampaikan bahwa untuk menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 dan Hari Jadi Kab. Klaten ke-218 Tahun 2022 ini, perencanaan dan persiapan dalam suatu kegiatan sangat diperlukan, peran serta seluruh masyarakat lebih utama karena yang menentukan kesuksesan kegiatan ini. Salah satu wujud kecintaan masyarakat kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan mau ikut dalam pemasangan bendera Merah Putih.

    “Kami berharap agar peringatan HUT kemerdekaan RI ke-77 tahun 2022 dan Hari Jadi Kab. Klaten ke-218 Tahun 2022 harus benar-benar serius dalam persiapannya agar dalam pelaksanaan kegiatan dapat berjalan dengan aman dan lancar, ” ucap Camat Juwiring.

    Sementara itu Plh. Danramil 21/Juwiring Letda Inf Syaiful Anam melalui Serka Wahyono menghimbau agar dalam pelaksanaan kegiatan masyarakat supaya menerapkan protokol kesehatan dan membuat jadwal agenda kegiatan, sehingga semua kegiatan dapat termonitor oleh semua pihak yang terkait agar setiap pelaksanaan kegiatan dapat berjalan dengan tertib, aman dan lancar. 

    “Kemerdekaan adalah kemenangan rakyat Indonesia mari, kita rayakan dengan syukur dan bahagia namun harus tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan rajin mencuci tangan dengan sabun, jaga jarak dan memakai masker untuk mencegah mewabahnya Covid-19 kembali, ” pungkas Serka Wahyono. (Red)

    jateng klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Datangi Warga Binaan, Babinsa Cawas Komsos...

    Artikel Berikutnya

    Penyuluhan Stanting dan Baksos di Wilayah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Semangat Tak Kenal Lelah, Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat dan Warga Terus Bangun RTLH Meski Panas Terik Menghadang
    Babinsa Kodim Klaten Hadiri Penyaluran Bantuan UMKM 2024 Di Desa Balak
    Ini Komunikasi Sosialnya Babinsa Kodim Klaten Di Kantor Desa Dompol
    Bakamla RI Lepas KN. Pulau Dana-323 untuk Muhibah ke Vietnam dan Singapura
    Panglima TNI Dampingi Presiden RI Buka Peparnas XVII Solo 2024

    Ikuti Kami